Senin, 20 September 2021

Matematika : Pembagian Pecahan

assallamuallaikum wr wb
Selamat pagi anak-anak pada hari ini kita akan belajar :

1. Matematika : Operasi hitung pembagian pecahan  

Operasi Hitung Pembagian Pecahan

a. Pembagian Pecahan biasa dengan Pecahan Biasa

Cara Pembagiannya mengalikan dengan kebalikannya bilangan pembagi :

simak Vidio Berikut :




Setelah itu Coba Kerjakan 5 soal Berikut dengan Caranya dalam Pengerjaannya !

Selasa, 31 Agustus 2021

MATEMATIKA : KELAS 5 BAB 2 PERKALIAN PECAHAN BIASA, CAMPURAN , DAN DESIMAL

  PERKALIAN PECAHAN BIASA, CAMPURAN , DAN DESIMAL

Cara Menghitung Perkalian Pecahan



A. Menghitung Perkalian Pecahan Biasa Dengan Bilangan Bulat

Untuk melakukan perkalian pecahan biasa dengan bilangan bulat, caranya sangat mudah. Ada pun langkah-langkahnya yaitu sebagai berikut.

  • Kalikan bilangan bulat dengan nilai pembilangnya saja.
  • Jika hasilnya berupa pecahan tidak murni (pembilang lebih besar dari penyebut), maka ubahlah menjadi bentuk pecahan yang paling sederhana.
perkalian+pecahan

CONTOH SOAL :


B. Menghitung Perkalian Pecahan Biasa

Untuk melakukan perkalian pecahan biasa dengan pecahan biasa, caranya juga tidak begitu sulit. Kita dapat langsung mengkalikannya tanpa harus menyamakan penyebutnya. Adapun langkah-langkahnya yaitu sebagai berikut.

  • Kalikan pembilang dengan pembilang.
  • Kalikan penyebut dengan penyebut.
  • Jika hasilnya berupa pecahan tidak murni (pembilang lebih besar dari penyebut), maka ubahlah menjadi bentuk pecahan yang paling sederhana.

Contoh Soal

1. 1/2 × 1/4 = …

perkalian+pecahan

2. 3/5 × 5/2 = …

perkalian+pecahan

Karena hasilnya merupakan pecahan tidak murni, maka kita perlu menyederhanakan dengan cara pembagian porogapit. Maka diperoleh 15/10 = 1 1/2
Jadi, 3/5 × 5/2 = 1 1/2


C. Menghitung Perkalian Pecahan Campuran

Pecahan campuran merupakan bentuk pecahan yang terdiri dari bilang bulat dan pecahan bisa. Untuk menghitung perkalian pecahan campuran, kita dapat melakukannya dengan langkah-langkah sebagai berikut.

  • Mengubah pecahan campuran ke pecahan biasa.
  • Kalikan pembilang dengan pembilang.
  • Kalikan penyebut dengan penyebut.
  • Jika hasilnya berupa pecahan tidak murni (pembilang lebih besar dari penyebut), maka ubahlah menjadi bentuk pecahan yang paling sederhana.

Contoh Soal

1. 1 1/2 × 2 1/4 = …

Langkah pertama yaitu mengubah masing-masing pecahan ke pecahan biasa.
1/2 = 3/2
1/4 = 9/4

Langkah selanjutnya yaitu mengkalikan pembilang dengan pembilang, penyebut dengan penyebut.

perkalian+pecahan

Karena hasilnya merupakan pecahan tidak murni, maka kita perlu menyederhanakan dengan cara pembagian porogapit.

menyederhanakan+pecahan




SIMAK VIDIO BERIKUT



PERKALIAN PECAHAN DESIMAL 

Cara Perkalian Pecahan Desimal


Untuk mengerjakan soal perkalian pecahan desimal, di sini saya menggunakan cara sebagai berikut:
1. Memperhatikan jumlah desimal (koma) pada semua bilangan pecahan desimal
2. Melakukan perkalian sebagai bilangan bulat dengan cara menghilangkan koma
3. Setelah didapat hasil perkalian selanjutnya menghitung jumlah semua koma pada pecahan desimal yang dikalikan
4. Mengembalikan desimal atau koma dengan cara melangkahkan dari belakang bilangan satuan sebanyak jumlah desimal

Untuk lebih jelasnya simak gambar di bawah ini !

Soal Perkalian Pecahan Desimal Kelas 5

SIMAK VIDIO BERIKUT :


A. PERKALIAN PECAHAN DESIMAL 
 


Contoh Soal Perkalian Pecahan Desimal

Nah, berikut ini adalah 20 contoh soal pecahan desimal dan cara mengerjakannya. Semoga bisa dipahami dan selamat belajar.

Contoh Soal 1

4 x 0,8 = ....
Jawaban : 
4 x 8 =  32
Ada 1 desimal
32 menjadi 3,2
Jadi 4 x 0,8 = 3,2

Contoh Soal 2

0,5 x 2,6 = ....
Jawaban : 
5 x 26 =  130
Ada 2 desimal
130 menjadi 1,3
Jadi 5 x 26 = 1,3

Contoh Soal 3

1,5 x 0,75 = ....
Jawaban : 
15 x 75 =  1.125
Ada 3 desimal
1.125 menjadi 1,125
Jadi 1,5 x 0,75 = 1,125

Contoh Soal 4

0,125 x 4,5 = ....
Jawaban : 
125 x 45 =  5.625
Ada 4 desimal
5.625 menjadi 0,5625
Jadi 0,125 x 4,5 = 0,5625

Contoh Soal 5

5. 16,8 x 7,5 = ....
Jawaban : 
168 x 75 = 12.600
Ada 2 desimal
12.600 menjadi 126
Jadi 168 x 75 = 126

 Contoh Soal Perkalian Desimal dan Pecahan Biasa

Hitung : 3,1 x 4/7 = . . .?

Jawab :

 Gambar: Contoh Jawaban Soal perkalian desimal dan pecahan biasa

Perhatikan, hasil yang didapat adalah 124/70 atau sama dengan 1 27/35 yang setara dengan 1,7714286.

Catatan:

Beberapa orang / guru akan lebih menyukai jawaban ditulis dengan 124/70 atau dengan 1 27/35, atau dilakukan pembulatan ke dua digit desimal menjadi 1,77.

 

Soal 11 : Contoh Soal Perkalian desimal dan Pecahan campuran

Hitung : 0,8 x 3 1/2 = . . .?

Jawab :

 Gambar: Contoh Jawaban Soal perkalian pecahan desimal

Perhatikan, hasil yang didapat adalah 56/20 atau sama dengan 2 4/5 yang sama dengan 2,8 .

 

Perkalian Pecahan Persen

cara perkalian persen menjadi pecahan sama seperti perkalian pecahan desimal tetapi persen menunjukkan per seratus (dibagi 100). Jadi bila kita menemukan 5% itu sama dengan 5/100, 20% = 20/100, dan seterusnya.

 

Soal 12 : Contoh Soal Perkalian Persen dan desimal

Hitung : 10% x 4,6 = . . .?

Jawab :

 Gambar: Contoh Jawaban Soal perkalian pecahan desimal

Perhatikan, hasil yang didapat adalah 432/1000 atau sama dengan 0,46 atau sama dengan 23/50. Lantas bagaimana kalau persen dikali persen? Sama saja… lihat contoh berikut ini

 

Soal 13 : Contoh Soal Perkalian Persen dan desimal

Hitung : 20% x 80% = . . .?

Jawab :

 Gambar: Contoh Jawaban Soal perkalian pecahan desimal

Perhatikan, hasil yang didapat adalah 16/100 atau sama dengan 16% atau sama dengan 4/25.

 

Rabu, 25 Agustus 2021

KELAS 5 TEMA 3 Makanan Sehat SUB TEMA 3 Pentingnya Menjaga Asupan Makanan Sehat PB 5 dan 6

 ssallamuallaikum Wr Wb 

Selamat Pagi anak-anak 

Hari ini kita akan belajar Tematik Tema 3 SUB 3 PB 5 Dan 6

Sebelum memulai pembelajaran silhkan mempersiapkan Alat tulis Pembelajaran Masing-masing.

Kemudian duduklah manis , dan Berdoa sebelum memulai pembelajaran.

Tujuan Pembelajaran Hari ini :

PKn = 3.3 Menelaah keberagaman sosial budaya masyarakat

BAHASA INDONESIA= 3.4 Menganalisis informasi yang disampaikan paparan iklan dari media cetak atau elektronik

IPA = 3.3. Menjelaskan organ pencernaan dan fungsinya pada hewan dan manusia serta cara memelihara kesehatan organ pencernaan manusia

SBDP = 3.4 Memahami karya seni rupa daerah



PEMBELAJARAN 5 DAN 6


MATERI PEMBELAJARAN 

Macam-Macam Gangguan Sistem Pencernaan

Gangguan sistem pencernaan adalah masalah yang terjadi pada saluran atau organ yang terlibat dalam pencernaan. Kondisi ini bisa disebabkan oleh berbagai faktor, mulai dari infeksi hingga naiknya asam lambung. Gejala gangguan sistem pencernaan pun bervariasi, mulai dari yang ringan hingga yang berat.

Berikut ini adalah macam-macam gangguan sistem pencernaan yang umum ditemui:

1. Diare

Diare adalah peningkatan frekuensi BAB lebih dari 3 kali dalam sehari disertai perubahan konsistensi menjadi lebih cair. Kondisi ini bisa disebabkan oleh perubahan pola makan, infeksi rotavirus, atau bakteri. Diare bisa berlangsung selama beberapa hari hingga berminggu-minggu.

Selain menyebabkan perubahan frekuensi dan konsistensi BAB, diare juga bisa mengakibatkan penderitanya mengalami kram perut, demam, kembung, dan mual.


Anda dikatakan mengalami diare apabila buang air besar (BAB) lebih dari 3 kali dalam sehari dengan tekstur feses yang encer. Gejala diare juga dapat disertai dengan:

  • rasa ingin segera BAB,
  • mual dan/atau muntah,
  • sakit perut melilit, atau
  • perut terasa tidak nyaman.

Diare dapat menyerang segala kelompok usia, mulai dari anak-anak hingga lansia. Penyakit ini sebenarnya sangat umum dan mudah diobati. Namun, diare parah yang tidak ditangani dengan baik dapat berakibat fatal, terutama pada anak-anak.

Diare yang parah dapat mengakibatkan demam, turunnya berat badan, hingga feses berdarah. Jika Anda tidak mendapatkan asupan cairan selama diare, buang air besar terus-menerus juga dapat membuat Anda mengalami dehidrasi dan kehilangan nutrisi.

2. Sembelit

Konstipasi atau sembelit adalah perubahan frekuensi BAB menjadi lebih jarang dan disertai dengan kesulitan BAB. Hal ini bisa disebabkan oleh menurunnya pergerakan usus. Umumnya seseorang dianggap mengalami sembelit ketika frekuensi buang air besarnya kurang dari 3 kali dalam seminggu.

Di samping frekuensi buang air besar yang menurun, gejala sembelit lainnya meliputi:

  • Feses keras.
  • Harus mengejan saat buang air besar.
  • Merasa ada penyumbatan di rektum, sehingga tinja sulit dikeluarkan.
  • Merasa tidak tuntas setelah buang air besar.
  • Perlu bantuan untuk mengeluarkan feses, misalnya menekan perut atau menggunakan jari tangan untuk mengeluarkan feses dari anus.

3. Wasir (hemoroid)

Wasir terjadi ketika pembuluh darah vena yang terletak di luar atau di dalam saluran anus (rektum) mengalami pembengkakan. Penyakit ini bisa terjadi pada siapa saja, namun sekitar 50% penderitanya berusia di atas 50 tahun. Wasir dapat menimbulkan nyeri dan gatal pada anus, benjolan di anus, serta keluarnya darah ketika BAB. Kadang wasir juga bisa membuat penderitanya sulit untuk duduk.

4. GERD

Gastroesophageal reflux disease (GERD) atau penyakit asam lambung terjadi ketika asam lambung naik menuju kerongkongan. Kondisi ini disebabkan oleh melemahnya katup (sfingter) yang terletak di dalam saluran kerongkongan bagian bawah.

Pada orang sehat, katup tersebut akan berkontraksi dan menutup saluran kerongkongan setelah makanan turun ke lambung. Namun pada penderita GERD, katup yang lemah menyebabkan kerongkongan tetap terbuka, sehingga asam lambung naik ke kerongkongan.

Beberapa gejala penyakit asam lambung adalah:

  • Rasa perih dan sensasi seperti terbakar di dada, yang bertambah parah setelah makan atau saat berbaring.
  • Rasa asam di belakang mulut.
  • Sakit saat menelan.
  • Adanya rasa mengganjal di kerongkongan.
  • Batuk tanpa dahak.
  • Radang tenggorok, jika asam lambung mengiritasi tenggorokan.

5. Tukak lambung

Tukak lambung adalah luka pada lapisan lambung dan usus halus bagian atas. Pengikisan dan luka tersebut umumnya disebabkan oleh infeksi bakteri Helicobacter pylori atau penggunaan obat pereda nyeri dalam jangka panjang.

Umumnya tukak lambung menimbulkan nyeri ulu hati. Gejala lain yang bisa muncul pada tukak lambung adalah:

  • Rasa begah dan kembung
  • Mual dan muntah
  • Feses berwarna gelap
  • Perubahan nafsu makan
  • Penurunan berat badan yang tidak diketahui sebabnya

6. Gastroenteritis

Gastroenteritis merupakan penyakit infeksi pada sistem pencernaan yang menyerang lambung dan usus. Penyakit ini dikenal juga sebagai flu perut atau muntaber. Semua orang dapat mengalaminya, tapi anak berusia di bawah lima tahun biasanya lebih rentan.

Gejala utama gastroenteritis di antaranya:

  • diare,
  • demam,
  • mual atau muntah,
  • sakit perut,
  • sakit kepala, dan
  • berkurangnya nafsu makan.

Penyebab utama flu perut adalah infeksi rotavirus dan norovirus. Selain itu, penyakit pada sistem pencernaan yang satu ini juga dapat disebabkan oleh infeksi bakteri, parasit giardia, serta zat kimia beracun yang terdapat dalam jenis jamur tertentu.

Sebagian besar kasus muntaber yang disebabkan oleh virus tidaklah berbahaya. Anda bahkan bisa pulih dalam beberapa hari hanya dengan beristirahat, makan makanan yang lembut, dan minum banyak air untuk mengganti cairan yang hilang.

Namun, penyakit ini bisa menjadi berbahaya bila pasien mengalami dehidrasi parah karena tidak mendapatkan cukup cairan. Pasien yang menunjukkan ciri-ciri dehidrasi parah harus segera mendapatkan penanganan di rumah sakit.

Rangkuman materi kelas 5 tema 3  subtema 3 Pentingnya menjaga makanan sehat Muatan Pelajaran SBDP

Ternyata buah-buahan dan segala sesuatu yang berasal dari alam sejak dahulu dijadikan inspirasi untuk karya seni rupa daerah. Salah satunya seperti yang terdapat dalam batik Semarang. Sedikit ulasan tentang batik akan diberikan di bawah ini.

Jawa Tengah merupakan daerah penghasil kain batik terbesar di Nusantara. Batik Jawa Tengah memiliki corak yang khas. Daerah penghasil batik di Jawa Tengah yang paling menonjol adalah Pekalongan, Solo, dan Semarang. Pusat penghasil batik terkenal lainnya adalah Yogyakarta. Batik Yogyakarta dan Solo lebih banyak didominasi warna cokelat dan biru tua. Untuk motif batik Yogyakarta sendiri ada bermacam-macam seperti motif parang, babon angrem, dan wahyu tumurun. 

Batik Pekalongan memiliki ciri pesisir dengan corak yang khas. Coraknya banyak mendapat pengaruh dari Cina yang dinamis dan kaya akan warna. Batik Pekalongan banyak didominasi warna cerah, hijau, kuning, merah, dan merah mudah serta didominasi motif bunga. Untuk batik, Semarang banyak didominasi warna cokelat, kuning, hijau, hitam dengan motif alam
seperti bunga, daun, dan burung.

Berikut adalah beberapa contoh motif batik di nusantara.
Motif batik Solo Parang Kusumo
Motif batik Cirebon Mega Mendung
Motif batik Yogyakarta Ceplok
Teknik pembuatan batik terbagi atas tiga, yakni:
 • Teknik tulis menggunakan canting sebagai alat pembuat motif. 
 • Teknik cap menggunakan stempel yang di atasnya sudah berbentuk ragam hias batik
 • Teknik cetak atau sablon

Batik sebagai Karya Seni Rupa Daerah

Karya seni rupa daerah merupakan suatu bentuk kesenian yang tumbuh dan berkembang di suatu daerah di Indonesia. Berbagai bentuk kesenian Nusantara yang ada sekarang ini merupakan budaya masyarakat yang sesuai dengan adat istiadat serta kondisi lingkungan di wilayah masing-masing.



Salah satu contoh karya seni rupa daerah adalah batik. Batik adalah kain bergambar yang dibuat khusus dengan menggunakan malam (sejenis lilin khusus) dan pengolahannya diproses dengan cara tertentu sesuai ciri khas daerah masing-masing.

Batik biasanya dibuat menggunakan alat yang disebut canting, yaitu kuas khusus yang berisi malam cair untuk digunakan di atas kain. Batik yang dibuat menggunakan canting disebut batik tulis.

Canting


Hampir setiap daerah di Indonesia memiliki batik dengan ciri khasnya sendiri. Jawa Tengah merupakan daerah penghasil kain batik terbesar di Nusantara. Batik Jawa Tengah memiliki corak yang khas. Daerah penghasil batik di Jawa Tengah yang paling menonjol adalah Pekalongan, Solo, dan Semarang. Pusat penghasil batik terkenal lainnya adalah Yogyakarta. Batik Yogyakarta dan Solo lebih banyak didominasi warna cokelat dan biru tua. Untuk motif batik Yogyakarta sendiri ada bermacam-macam seperti motif parang, babon angrem, dan wahyu tumurun.

Motif wahyu tumurun


Motif parang


Motif babon angrem


Batik Pekalongan memiliki ciri pesisir dengan corak yang khas. Coraknya banyak mendapat pengaruh dari Cina yang dinamis dan kaya akan warna. Batik Pekalongan banyak didominasi warna cerah, seperti hijau, kuning, merah, dan merah muda serta didominasi motif bunga. Sementara batik Semarang banyak didominasi warna cokelat, kuning, hijau, hitam, dengan motof alam, seperti bunga, daun, dan burung.

Batik Semarang


Batik Pekalongan


Ciri-Ciri Karya Seni Batik

Seni kriya batik telah lama dikenal di Nusantara. Cara dan teknik pembuatan batik ternyata memiliki kesamaan hampir di semua wilayah di Indonesia. Yang membedakan adalah pada penggunaan warna serta motif batik tersebut.

Karya seni batik dapat dibedakan menjadi batik tradisional dan batik modern. Setiap jenis batik tersebut memiliki ciri masing-masing.

Ciri-ciri batik tradisional adalah sebagai berikut.
  1. Coraknya memiliki warna simbolik.
  2. Umumnya bermotif ular, pagoda, geometris, serta barong.
  3. Warna cenderung gelap, misalnya hitam, cokelat kehitaman, atau putih.
  4. Motif batik merupakan ciri khas daerah asal.

Batik tradisional


Ciri-ciri batik modern adalah sebagai berikut.
  1. Coraknya tidak memiliki makna simbolik khusus.
  2. Umumnya bermotif tumbuhan dan rangkaian bunga.
  3. Warna cenderung bebas, misalnya biru, merah, atau ungu.
  4. Motif batik bukan merupakan ciri khas daerah asal.

Batik modern


Dalam pembuatannya, batik memiliki beberapa teknik yang dapat digunakan, antara lain sebagai berikut.

1. Teknik Tulis

Teknik tulis yaitu teknik membuat batik dengan kain yang dihias dengan tekstur dan corak batik menggunakan tangan. Pembuatan batik jenis ini memakan waktu kurang lebih 2-3 bulan.

Teknik tulis


2. Teknik Cap

Teknik cap yaitu teknik menghias kain dengan tekstur dan corak batik yang dibentuk dengan cap (biasanya terbuat dari tembaga). Proses pembuatan batik jenis ini membutuhkan waktu kurang lebih 2-3 hari.

Teknik cap


3. Teknik Cetak atau Sablon

Teknik cetak atau sablon yaitu teknik mencetak kain sehingga memiliki motif seperti batik. Proses pembuatan batik ini tidak menggunakan teknik batik, tetapi menggunakan alat cetak atau sablon. 

Teknik cetak atau sablon


Selain memiliki teknik pembuatan batik, motif batik juga menyimpan makna tersendiri. Misalnya, motif batik parang rusak yang memiliki makna pertarungan antara manusia melawan kejahatan dengan cara pengendalian diri yang dapat membentuk manusia menjadi mulia dan bijaksana.

Perhatikan beberapa motif batik berikut!

Motif batik parangkusumo


Motif batik pekalongan

Motif batik semarang

Motif batik mega mendung



Motif Batik Nusantara dan Maknanya

Keragaman corak batik Nusantara merupakan kekayaan yang tak ternilai bagi bangsa Indonesia. Corak batik yang beragam motif dan warnanya, tidak hanya menampilkan keindahan dan keunikan tersendiri, tetapi juga sarat dengan makna-makna hidup yang luar biasa. Batik tidak hanya berasal dari suatu daerah, misalnya Pulau Jawa, namun batik juga berasal dari daerah lain dengan ciri khasnya masing-masing.

Berikut ini adalah beberapa motif batik Nusantara dan maknanya.

1. Motif Batik Sidoluhur

Motif sidoluhur umumnya dipakai oleh pengantin wanita pada saat malam pengantin. Makna dari motif ini yaitu berupa harapan agar orang yang memakainya dapat mencapai kedudukan yang lebih tinggi sehingga dapat menjadi panutan di dalam masyarakat.



2. Motif Batik Pekalongan

Kebanyakan motif asal Pekalongan ini akan dipengaruhi kebudayaan luar yang datang sebagai akibat dari faktor perdagangan. Hal ini karena letak Kota Pekalongan yang strategis sebagai lokasi perdagangan mengingat dapat dengan mudah dicapai dari segala penjuru. Motif yang ada pada batik pekalongan ini juga rata-rata didominasi bentuk fauna serta motif tumbuh-tumbuhan.



3. Motif Batik Sidoasih

Motif batik sidoasih memiliki makna agar dalam berumah tangga hidupnya selalu dipenuhi dengan kasih sayang. Maka dari itu, batik sidoasih kegunaannya sama dengan batik sidoluhur karena dipakai pengantin wanita pada acara pernikahan. Dan jika diartikan dalam arti luas, makna dari batik sidoasih adalah agar manusia saling mengasihi dan menyayangi antarsesama manusia dan makhluk hidup.



4. Motif Batik Sekar Jagad

Motif batik sekar jagad berasal dari Yogyakarta. Sesuai dengan namanya, sekar jagad mempunyai arti keindahan yang mampu membuat siapa saja yang melihatnya terpesona. Ada yang menyebut bahwa motif sekar jagad sebagai peta dunia karena bentuk motifnya menyerupai pulau-pulau.



5. Motif Batik Kawung

Motif kawung juga termasuk ke dalam motif batik tertua yang ada di Indonesia. Motif kawung ini merupakan gambaran dari buah kawung alias buah aren. Pada zaman dahulu, batik ini hanya diperbolehkan digunakan oleh orang-orang kerajaan saja, dan batik ini digunakan sebagai sarung raja atau permaisuri. Dalam motif batik ini juga terdapat motif salib diantara empat oval yang mengacu pada sumber energi universal.



6. Motif Batik Tambal

Motif batik tambal, sesuai dengan namanya motif ini mempunyai arti menambal sesuatu atau memperbaiki sesuatu yang telah rusak. Pada zaman dahulu, orang-orang percaya bahwa kain ini bisa membantu menyembuhkan orang yang sakit. Caranya juga sangat mudah, yaitu dengan menyelimuti orang sakit tersebut dengan menggunakan kain motif tambal ini.

Matematika : Pembagian Pecahan

assallamuallaikum wr wb Selamat pagi anak-anak pada hari ini kita akan belajar : 1. Matematika : Operasi hitung pembagian pecahan   Operasi ...