BLOG INI DIGUNAKAN UNTUK PEMBELAJARAN DARING KELAS 5A TAHUN AJARAN 2020-2021
Selasa, 31 Agustus 2021
MATEMATIKA : KELAS 5 BAB 2 PERKALIAN PECAHAN BIASA, CAMPURAN , DAN DESIMAL
PERKALIAN PECAHAN BIASA, CAMPURAN , DAN DESIMAL
Cara Menghitung Perkalian Pecahan
A. Menghitung Perkalian Pecahan Biasa Dengan Bilangan Bulat
Untuk melakukan perkalian pecahan biasa dengan bilangan bulat, caranya sangat mudah. Ada pun langkah-langkahnya yaitu sebagai berikut.
Kalikan bilangan bulat dengan nilai pembilangnya saja.
Jika hasilnya berupa pecahan tidak murni (pembilang lebih besar dari penyebut), maka ubahlah menjadi bentuk pecahan yang paling sederhana.
CONTOH SOAL :
B. Menghitung Perkalian Pecahan Biasa
Untuk melakukan perkalian pecahan biasa dengan pecahan biasa, caranya juga tidak begitu sulit. Kita dapat langsung mengkalikannya tanpa harus menyamakan penyebutnya. Adapun langkah-langkahnya yaitu sebagai berikut.
Kalikan pembilang dengan pembilang.
Kalikan penyebut dengan penyebut.
Jika hasilnya berupa pecahan tidak murni (pembilang lebih besar dari penyebut), maka ubahlah menjadi bentuk pecahan yang paling sederhana.
Contoh Soal
1. 1/2 × 1/4 = …
2. 3/5 × 5/2 = …
Karena hasilnya merupakan pecahan tidak murni, maka kita perlu menyederhanakan dengan cara pembagian porogapit. Maka diperoleh 15/10 = 1 1/2 Jadi, 3/5 × 5/2 = 1 1/2
C. Menghitung Perkalian Pecahan Campuran
Pecahan campuran merupakan bentuk pecahan yang terdiri dari bilang bulat dan pecahan bisa. Untuk menghitung perkalian pecahan campuran, kita dapat melakukannya dengan langkah-langkah sebagai berikut.