Jumat, 09 Oktober 2020

TEMA 3 PEDULI TERHADAP MAKHLUK HIDUP SUB 2 PB 2

 ASSALLAMUALLAIKUM WR WB

SELAMAT PAGI ANAK-ANAK

HARI INI KITA AKAN BELAJAR TEMA 3  HEWAN DILINGKUNGAN RUMAHKU SUB 2 Keberagaman Makhluk Hidup  di Lingkunganku PB 2

TUJUAN PEMBELAJARAN HARI INI :

1. BAHASA INDONESIA : MENJAWAB PERTANYAAN BERDASARKAN TEKS 

2. PKN : KEWAJIBAN TERHADAP HEWAN PELIHARAAN 

3, SBDP : MOZAIK


BAHASA INDONESIA : MENJAWAB PERTANYAAN BERDASARKAN TEKS 

JAWABLAH PERTANYAAN BERIKUT YA DI BUKU TEMATIK PS

Berdasarkan teks di atas diskusikan pertanyaan berikut. 

1. Hewan apa yang dipelihara Dayu? 

2. Bagaimana perasaan Dayu ketika memelihara hewan peliharaan?
 
3. Apa yang dilakukan Dayu terhadap hewan peliharaannya? 

4. Apakah Dayu sudah mendapatkan haknya? Jelaskan.
 
5. Apakah Dayu sudah melaksanakan kewajibannya? Jelaskan. 

6. Apakah Dayu sudah melaksanakan hak dan kewajibannya secara seimbang?


 PKN : KEWAJIBAN TERHADAP HEWAN PELIHARAAN 


SBDP : MOZAIK

Mozaik merupakan karya seni rupa dua atau tiga dimensi. Mozaik ini menggunakan bahan dari keping-keping yang dipotong-potong atau utuh (misalkan biji-bijian). 

Teknik membuatnya dengan ditempel lem pada bidang datar. Bahan-bahan yang bisa digunakan untuk mozaik adalah kertas tebal, daun, biji-bijian, kepingan kaca, pecahan keramik dll. Pada umumnya mozaik tidak diwarnai.

Pembuat mozaik mengkreasikan komposisi warna dari bahan-bahan yang ditempel. 


langkah-langkah pembuatan mozaik, yaitu sebagai berikut:

1. Menyiapkan Alat Untuk Pembuatan Mozaik

  • Kertas Gambar
  • Pensil
  • Lem

2. Menyiapkan Bahan-Bahan Untuk Pembuatan Mozaik

  • Kertas
  • Kepingan Keramik
  • Kepingan Kaca
  • Biji-Bijian
  • Cangkang Telur
  • Bebatuan
  • Kerang
  • Dedaunan
  • Kancing Baju

3. Buatlah pola gambar pada kertas gambar sesuai dengan tema yang sudah anda tentukan. Jika untuk anak-anak biasanya adalah hewan, tumbuhan, buah atau bangunan.

4. Lalu tempelkan bahan-bahan sesuai dengan yang sudah anda tentukan baik dari kepingan kaca, biji-bijian, kerang, dedaunan dan lain-lain dengan menggunakan lem yang sudah disediakan.

5. Setelah semua pola sudah tertutupi, langkah selanjutnya adalah menjemur kertas gambar tersebut hingga mengering.

1. Seni Mozaik Dari Biji-Bijian

Hasil karya seni mozaik yang pertama adalah dari bahan biji-bijian. Jenis biji bijian bisa di dapatkan dengan mudah.

Ada banyak sekali toko di pasar yang menjual berbagai macam biji bijian, anda tinggal menentukan jenis biji-bijian saja yang akan di jadikan bahan mozaik. Seperti Biji kacang, jagung dan lain-lain.

Berikut dibawah ini adalah contoh hasil seni mozaik dari biji-bijian yang berbentuk burung, buah, dan kupu-kupu.

pengertian mozaik
mewarnai.bid
pengertian mozaik
feroyzi.blogspot.com
pengertian mozaik

2. Seni Mozaik Dari Daun Kering

Seringkali kita menemukan banyak dedaunan pohon yang berhamburan disekitar rumah. Tidak ada salahnya jika dedaunan tersebut kita ambil, akan tetapi tidak di buang, melainkan dijadikan sarana media belajar untuk anak atau adik.

Salah satunya adalah dijadikan karya seni mozaik.

Dengan begitu nantinya kreatifitas pada anak akan meningkat, dan bukan itu saja, dikala anak melihat dedaunan yang jatuh ke halaman rumah otaknya akan terangsang untuk membuat kerajinan mozaik yang sudah di ajarkan.

Berikut contoh mozaik dari daun kering.

 

pengertian mozaik
temonggo.com
pengertian mnozaik
temonggo.com
pengertian mozaik
yukepo.co

3. Mozaik Dari Cangkang Telur

Setelah memasak telur, biasanya cangkang telur di buang begitu saja ke tempat sampah, memang sih terlihat aga sedikit menjijikan karena terdapat sisa-sisa telur yang menempel pada cangkang telur.

Namun jika diolah, cangkang telur tersebut akan menghasilkan suatu karya yang menakjubkan dan bermanfaat.

Contohnya adalah kerajinan seni mozaik.

Namun sebelum dijadikan karya mozaik alangkah lebih baiknya di cuci dan di jemur terlebih dahulu cangkang telur tersebut, agar tidak menimbulkan bau dan memudahkan dalam pembuatan.

Berikut adalah Contoh karya mozaik dari cangkang telur:

mozaik dari cangkang telur
ragamkerajinantangan.blogspot.com
mozaik cangkang telur
bp-guide.id
contoh mozaik
ragamkerajinantangan.blogspot.com

4. Mozaik Dari Kertas Origami

Hasil karya mozaik selanjutnya ialah terbuat dari kertas origami.

Sudah kita ketahui sebelumnya, bahwa kertas origami mempunyai keindahan tersendiri dan berbeda dengan kertas lainnya. Maka dari itu banyak sekali orang yang membuat karya dari jenis kertas yang satu ini.

Begitu pun dengan anda, sayang sekali jika tidak membuat suatu karya yang indah yang tercipta dari bahan kertas origami ini.

Namun jika anda belum ada referensi untuk membuat karya. Mungkin contoh mozaik dari kertas origami dibawah ini bisa di jadikan rujukan yang tepat. Antara lain adalah kupu-kupu, bentuk lingkar dan ikan.

pengertian mozaik
4rtgallery.blogspot.com
mozaik dari kertas origami
arch2o.com
mozaik dari kertas origami
origamimosaicworkes.com

TUGAS KE 2 : BUATLAH KERAJINAN MOZAIK BOLEH MEMBUAT HEWAN ATAU TUMBUHAN, BAHAN BOLEH DARI BIJI , KANCING BAJU, KERTAS ORIGAMI ATAU DARI KULIT TELUR. TUGAS INI NANTI DIKUMPULKAN DI SAMPUL PLASTIK RAPI YA, BOLEH DIBERI ALAS DARI KERDUS, JADI DITEMPELKAN KERTAS GAMBARNYA DI ALASI KERDUS.


Matematika : Pembagian Pecahan

assallamuallaikum wr wb Selamat pagi anak-anak pada hari ini kita akan belajar : 1. Matematika : Operasi hitung pembagian pecahan   Operasi ...