Senin, 09 November 2020

KELAS 5 TEMA 4 SEHAT ITU PENTING SUB TEMA 1 PEREDARAN DARAHKU SEHAT PB 4

 ASSALLAMUALLAIKUM WR WB

SELAMAT PAGI ANAK-ANAK

HARI INI KITA AKAN BELAJAR TEMA 4 SEHAT ITU PENTING SUB TEMA 1 PEREDARAN DARAHKU SEHAT PB 4

TUJUAN PEMBELAJARAN HARI INI :

1. Pkn : Memahami makna tanggung jawab sebagai warga masyarakat dalam kehidupan sehari-hari.

2. Bahasa Indonesia : Mengenal apa itu pantun dan macam-macam pantun

3. IPS : Menganalisis bentuk-bentuk interaksi manusia dengan lingkungan dan pengaruhnya terhadap pembangunan sosial, budaya, dan ekonomi masyarakat Indonesia.


SIMAK VIDIO BERIKUT :


Pendidikan Kewarganegaraan

Tanggung jawab adalah kesadaran manusia akan tingkah laku atau perbuatan baik yang disengaja  maupun tidak disengaja. Contohnya tanggung jawab kepada tuhan, diri sendiri, keluarga, masyarakat serta bangsa dan negara.

Tanggung jawab itu bersifat kodrati, artinya sudah menjadi bagian kehidupan manusia, bahwa setiap manusia pasti dibebani dengan tanggung jawab. Apabila ia tidak mau bertanggung jawab, maka ada pihak lain yang memaksakan tanggung jawab itu. Dengan demikian tanggung jawab itu dapat dilihat dari dua sisi, yaitu dari sisi pihak yang berbuat dan dari sisi kepentingan pihak lain. Tanggung jawab adalah ciri manusia beradab (berbudaya).


Ilmu Pengetahuan Sosial

Interaksi manusia adalah hubungan timbal balik antara individu dengan individu, individu dengan kelompok serta kelompok dengan kelmpok. 

Budaya dan sosial bangsa Indonesia perlu dipertahankan dan ditingkatkan. Budaya dan sosial diantaranya adalah sebagai berikut.

1.  Membiasakan musyawarah mufakat dalam  mengambil  ke putus an bersama.

2.  Membiasakan tolong-menolong antar warga masyarakat.

3.  Ikut serta dalam kegiatan kerja bakti atau gotong-royong dalam masyarakat.

4.  Menjaga interaksi yang baik antar warga masyarakat.

5.  Membiasakan interaksi yang meng arah ke persatuan.

6.  Menghindari interaksi yang meng arah ke perpecahan.

Bahasa Indonesia

Pantun adalah salah satu jenis puisi lama yang masih terkenal sampai sekarang. Pantun berasal dari kata patuntun dalam bahasa Minangkabau yang berarti menuntun.

Pantun terdiri dari 3 macam yaitu, pantun anak-anak pantun muda dan pantun tua.

TUGAS KALIAN SELANJUTNYA ADALAH :

1. CATAT HAL YANG PENTING PADA PENJELASAN GURU PADA BUKU TULIS TEMATIKMU.

2. KERJAKAN LKPD YANG SUDAH DIBERIKAN BU GURU DI GRUP WA. BOLEH DI PRINT LALU DITEMPEL DIBUKU TULIS DAN DIKERJAKAN ATAU BOLEH DITULIS TANGAN DI BUKU TEMATIK 


SELAMAT MENGERJAKAN SEMOGA SUKSES SELALU 



Matematika : Pembagian Pecahan

assallamuallaikum wr wb Selamat pagi anak-anak pada hari ini kita akan belajar : 1. Matematika : Operasi hitung pembagian pecahan   Operasi ...