Rabu, 11 November 2020

PERBANDINGAN JARAK DAN WAKTU

 Assallamuallaikum Wr Wb
Selamat Pagi anak-anak
Selamat Hari Rabu 
Masih semangat yaa, semoga tetap semangat
Kemarin Kita Sudah Belajar tentang Perbandingan Umur

Hari ini Kita akan Belajar tentang perbandingan Jarak ,Waktu, dan Kecepatan

Sebelum Kesana Ayo Kita mengulang kembali Pembelajaran Di kelas 4 tentang Satuan Jarak, Waktu dan Kecepatan

Bu Dewi Ingin Mengasah Ingatan Kalian Semua setelah melalui Kelas 3 dan 4 agar Nanti kalian tetap Semangat belajar.


Satuan Jarak


Satuan Jarak diantaranya:

  • Kilometer = km
  • Hektometer = hm
  • Dekameter = dam
  • Meter = m
  • Decimeter = dm
  • Centimeter = cm
  • Milimeter = mm
Satuan Waktu 

Kalian Pasti Masih ingat apa saja ya satuan Waktu. Nah Ayo coba ingat Kembali ya
Satuan Waktu ada :






Satuan Kecepatan

Satuan Kecepatan sering digunakan adalah km/jam. Km menyatakan jarak, sedangkan Jam menyatakan Waktu.

Contoh :

20.000 m/jam = ...... km/ jam

Penyelesaian :

20.000 m dijadikan Km = 20.000 : 1000 = 20 km

20.000 m   = 20 m
   1  jam        1  jam

Jadi 20.000 m/jam = 20 km/jam


Hubungan Antara Satuan Kecepatan 





CONTOH SOAL 

1. Yoga bersepeda motor dari rumahnya menuju rumah kakek dengan kecepatan 60 km/jam. Waktu tempuh Yoga untuk bisa sampai di rumah kakek 2 jam 45 menit. Jarak rumah Yoga ke rumah kakek adalah .....

2. Dino berangkat kerumah Yusuf dengan mengendarai sepeda motor. Jarak yang ditempuh Dino adalah 4 km. Jika waktu yang ditempuh Dino adalah 600 detik, maka kecepatan Dino berkendara adalah .... km/jam

1. Pembahasan
Diketahui
Kecepatan = 60 km/jam
Waktu = 2 jam 45 menit = 2 3/4 jam
Ditanya Jarak?
J = K x W
J = 60 x 2 3/4 = 165 km


2. Pembahasan
Diketahui
Jarak = 4 km
Waktu = 600 detik = 10 menit = 1/6 jam
Ditanya Kecepatan?
K = J : W
K = 4 : 1/6 = 4 x 6 = 24 km/jam

Setelah ini Kerjakan Soal Berikut!
1. 45 km = .... m
2. 78.000 cm = ... m
3. 5 jam = .... detik
4. 9 menit = .... detik
5. 8 tahun = ... bulan
6. Sebuah Bus dari Jakarta Ke solo melaju dengan kecepatan 160 km/jam. Berapa m/menit kecepatan Bus tersebut!







Matematika : Pembagian Pecahan

assallamuallaikum wr wb Selamat pagi anak-anak pada hari ini kita akan belajar : 1. Matematika : Operasi hitung pembagian pecahan   Operasi ...