Senin, 16 Agustus 2021

KELAS 5 TEMA 2 Udara Bersih bagi Kesehatan SUB TEMA 1 Cara Tubuh Mengolah Udara Bersih PB 1 dan 2

 Assallamuallaikum Wr Wb 

Selamat Pagi anak-anak 

Hari ini kita akan belajar Tematik Tema 2 SUB 1 PB 1 Dan 2

Sebelum memulai pembelajaran silhkan mempersiapkan Alat tulis Pembelajaran Masing-masing.

Kemudian duduklah manis , dan Berdoa sebelum memulai pembelajaran.

Tujuan Pembelajaran Hari ini :

BAHASA INDONESIA= 3.2 Mengklasifikasi informasi yang didapat dari buku ke dalam aspek: apa, di mana, kapan, siapa, mengapa, dan bagaimana 

IPA = 3.2. Menjelaskan organ pernapasan dan fungsinya pada hewan dan manusia, serta cara memelihara kesehatan organ pernapasan manusia

SBdP = 3.2 Memahami tangga nada

PEMBELAJARAN 1



PEMBELAJARAN 2



                                                            RANGKUMAN MATERI 

Rangkuman materi tematik kelas 5 tema 2 subtema 1 muatan pelajaran IPA

Pernapasan pada Hewan 

1. Alat dan Sistem Pernapasan pada Cacing Tanah (Vermes)
Cacing tidak mempunyai alat pernapasan khusus, cacing bernapas melalui permukaan kulit. Kulit cacing selalu basah dan berlendir untuk memudahkan penyerapan oksigen dari udara. 

2. Alat dan Sistem Pernapasan pada Serangga (Insekta)
Alat pernapasan serangga berupa trakea, yaitu sistem tabung yang memiliki banyak percabangan di dalam tubuh. Percabangan trakea disebut trakeola. Trakea  mengedarkan oksigen langsung ke semua sel tubuh dan organ serta menyerap karbon dioksida dari semua sel tubuh untuk dibuang.

3. Alat dan Sistem Pernapasan pada Ikan (Pisces)
 Ikan bernapas dengan organ khusus mirip saringan yang disebut insang. Insang berbentuk lembaran tipis berwarna merah muda dan selalu lembap.  

4. Alat dan sistem pernapasan pada hewan amfibi
Hewan amfibi adalah hewan yang hidup di darat dan di air. Pada saat kecebong katak bernafas dengan insang. Pada saat dewasa katak bernafas dengan paru-paru

5. Alat pernapasan pada hewan reptil 
Hewan reptil diantaranya adaah ular, kadal, cecak, buaya dan biawak. Reptil bernapas dengan paru-paru.

6. Alat dan Sistem pernapasan pada burung (Aves)
Burung bernapas dengan sepasang paru-paru. Burung mempunyai kantong udara yang berfungsi sebagai tempat menyimpan udara.    

7. Alat dan sistem pernapasan pada mamalia
Mamalia adalah jenis hewan yang menyusui anaknya. Alat pernapasan mamalia darat terdiri atas hidung, pangkal tenggorok, batang tenggorok, dan paru-paru. Pada mamalia air hidungnya dilengkapi dengan katup. 


SISTEM PERNAPASAN PADA MANUSIA (pb 2)

Manusia bernapas untuk memasukkan udara ke dalam tubuh. Udara mengandung oksigen. Oksigen dibutuhkan untuk mendapatkan energi dari makanan. Energi itu menggerakkan semua proses kehidupan yang sangat penting pada tubuh.

Organ pernapasan manusia terdiri atas hidung, faring, laring, trakea, bronkus, bronkiolus, dan paru-paru (alveolus). 

1.   Hidung
Udara masuk melalui lubang hidung ke dalam rongga hidung. Di dalam rongga hidung terdapat rambut-rambut pendek dan tebal untuk menyaring dan menangkap kotoran yang masuk bersama udara. Selain disaring udara yang masuk dilembapkan oleh selaput hidung.

2.  Faring
Faring merupakan persimpangan antara saluran pernapasan pada bagian depan dan saluran pencernaan pada bagian belakang.

3.  Laring
Laring atau tekak (jakun) terdapat di bagian belakang faring. Laring terdiri atas sembilan susunan tulang rawan berbentuk kotak.

4.  Trakea (batang tenggorokan)
Pada trakea terdapat jaringan yang disebut silia yang akan bergerak dan mendorong keluar debu-debu dan bakteri yang masuk.

5.  Bronkus
Bronkus merupakan percabangan dari trakea serta terdiri atas bronkus kiri dan bronkus kanan.

6.  Bronkiolus
Bronkiolus merupakan percabangan dari bronkus. 

7.  Alveolus
Alveolus terdapat di dalam paru-paru merupakan tempat terjadinya pertukaran oksigen dan karbon dioksida. Alveolus dikelilingi kapiler-kapiler darah. Alveolus berbentuk seperti buah anggur.

Bernapas adalah kegiatan menghirup oksigen ke dalam tubuh dan membuang karbon dioksida dari dalam tubuh. Kegiatan bernapas membutuhkan kekuatan otot. Otot pernapasanutama adalah diafragma.

Saat kita menghirup udara, diafragma akan berkontraksi menjadi lebih datar. Saat itu paru-paru membesar untuk dapat menampung udara yang kita hirup. Saat kita menghirup udara, otot-otot tulang rusuk mengangkat tulang  rusuk kita sehingga paru-paru membesar. 

Sebaliknya, saat membuang napas, otot diafragma akan relaksasi dan otot tulang rusuk mengendur. Paru-paru mengkerut lagi ke ukurannya yang lebih kecil dan mengembuskan udara pengap berisi karbon dioksida.

Rangkuman materi tematik  kelas 5 tema 2 subtema 1 muatan pelajaran SBDP

Tangga Nada Diatonis Mayor 

Tangga nada merupakan susunan berjenjang, misalnya do, re, mi, fa, sol, la, si, do.  Dalam seni musik ada jenis tangga nada diatonis. Tangga nada diatonis terdiri atas delapan nada. Tangga nada diatonis dibagi lagi dalam dua jenis tangga nada, yaitu tangga nada mayor dan tangga nada minor.

Tangga nada diatonis mayor memiliki interval (jarak nada) 1  1 ½ 1 1 1 ½

Ciri-ciri tangga nada diatonis mayor adalah sebagai berikut.
a. Bersifat riang gembira.
b. Bersemangat.
c. Biasanya diawali dan diakhiri nada do. Namun, tidak menutup kemungkinan 
diawali dengan nada 5 atau 3 dan diakhiri nada 1.


Tangga nada diatonis minor memiliki interval (jarak nada) 1  ½  1 1  ½   1

Tangga nada diatonis minor ada bermacam-macam. Salah satunya tangga nada diatonis minor harmonis. Tangga nada diatonis minor harmonis adalah tangga nada diatonis minor dengan nada ketujuh dinaikkan setengah.

Ciri-ciri tangga nada diatonis minor sebagai berikut.
1. Lagu bersifat sedih.
2. Lagu kurang bersemangat.
3. Melodi lagu biasanya diawali dan diakhiri nada 6. 
Namun tidak menutup kemungkinan diawali nada 3 dan diakhiri nada 6.

Matematika : Pembagian Pecahan

assallamuallaikum wr wb Selamat pagi anak-anak pada hari ini kita akan belajar : 1. Matematika : Operasi hitung pembagian pecahan   Operasi ...