Assallamuallaikum Wr Wb
Selamat Pagi anak-anak
Hari ini kita akan belajar Tematik Tema 2 SUB 3 PB 3 Dan 4 , 5
Sebelum memulai pembelajaran silhkan mempersiapkan Alat tulis Pembelajaran Masing-masing.
Kemudian duduklah manis , dan Berdoa sebelum memulai pembelajaran.
Tujuan Pembelajaran Hari ini :
Pkn =3.2 Memahami hak, kewajiban, dan tanggung jawab sebagai warga dalam kehidupan sehari-hari
Muatan pelajaran IPS
Ada juga sampah-sampah itu dapat digunakan kembali menjadi benda-benda yang dapat diolah. Para pemulung mengumpulkan botol-botol plastik, koran bekas, majalah bekas, dan benda-benda lain yang dapat diolah lagi.
Tanggung jawab adalah sikap dan perilaku seseorang untuk melakukan tugas dan kewajiban yang seharusnya dilakukan, baik terhadap diri sendiri, keluarga, sekolah, masyarakat dan bangsa dan bernegara serta pada Tuhan. Dan berikut ini beberapa jenis tanggung jawab setiap individu, antara lain:
a. Tanggung Jawab Terhadap diri sendiri
Beberapa contoh tanggung jawab terhadap diri sendiri, antara lain:
1. menjaga kebersihan diri
2. menjaga kesehatan diri
3. menjauhkan diri dari pengaruh rokok, minuman keras dan narkoba
4. belajar dengan rajin dan sungguh sungguh
b. Tanggung Jawab Terhadap Keluarga
Beberapa contoh tanggung jawab seseorang terhadap keluarga, antara lain:
1. menghormati kedua orang tua
2. patuh terhadap nasihat orang tua
3. menyayangi saudara kita, baik adik maupun kakak
4. menjaga nama baik keluarga
5. menjaga kebersihan lingkungan rumah
6. membantu orang tua mengerjakan pekerjan rumah sesuai dengan kemampuan
c. Tanggung Jawab siswa terhadap Sekolah
Beberapa contoh bentuk tanggung jawab seseorang atau siswa terhadap sekolah, antara lain:
1. mematuhi tata tertib yang berlaku di sekolah
2. menjaga ketertiban di sekolah
3. menjaga kebersihan sekolah
4. menghormati guru
5. mengerjakan tugas yang diberikan oleh guru
6. menjaga kerukunan dengan teman di sekolah
d. Tanggung Jawab terhadap masyarakat
Adapun contoh tanggung jawab terhadap masyarakat, antara lain:
1. Aktif mengikuti kegiatan di lingkungan masyarakat, seperti kerjabakti, ronda malam, dan kegiatan lainnya.
2. menjaga nama baik desa/masyarakat
3. menjaga kerukunan antar sesama di lingkungan masyarakat
4. menghormati sesama di lingkungan masyarakat
e. Tanggung Jawab terhadap bangsa dan negara
Berikut ini contoh bentuk tanggung jawab terhadap bangsa dan negara, antara lain:
1. memahami dan mengamalkan pancasila dalam kehidupan sehari hari
2. menjaga nama baik bangsa dan negara di mata dunia internasional
3. menjaga persatuan dan kesatuan bangsa dan negara dengan menghindari sikap diskriminasi antar sesama
4. membina solidaritas sosial sebagai warga negara.
5. membayar pajak tepat waktu.
6. menanati hukum dan peraturan yang berlaku.
f. Tanggung Jawab terhadap Tuhan
Adapun contoh contoh bentuk tanggung jawab seseorang terhadap tuhan antara lain;
1. menjalankan perintah dan menjauhi semua laranganNya
2. Menjalankan ibadah dengan tepat waktu dan khusuk
3. menyayangi sesama dilandasi dengan iman pada Tuhan