Senin, 31 Agustus 2020

TEMA 2 SUB 1 PB 6 MINYAK BUMI

 ASSALLAMUALLAIKUM WR WB

SELAMAT PAGI ANAK-ANAK SELAMAT BELAJAR UNTUK HARI INI.

TETAP JAGA KESEHATAN YA?

TETAP SEMANGAT BELAJAR! 

Hari ini kita akan belajar Tematik tentang " MINYAK BUMI"

Apa itu minyak Bumi??

YUK MARI BACA PENJELASAN BERIKUT :

MINYAK BUMI

    Minyak bumi dijuluki juga sebagai emas hitam, adalah cairan kental, berwarna coklat pekat/gelap, atau kehijauan yang mudah terbakar, yang berada di lapisan atas dari beberapa area di kerak bumi Minyak bumi terbentuk dari sisa renik tumbuhan dan hewan yang tertimbun selama berjuta tahun di dalam lapisan kerak bumi. Minyak bumi disebut sebagai sumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui karena proses pembentukannya yang sangat lama hingga berjuta-juta tahun. Minyak bumi dalam bahasa latin disebut dengan petroleum. Petroleum tersusun dari dua kata, yaitu petrus yang artinya karang dan oleum yang artinya minyak.

Beberapa hasil olahan minyak bumi yang bermanfaat untuk kehidupan sehari-hari adalah:

1. LPG

Gas LPG adalah hasil olahan minyak bumi yang dimanfaatkan dalam kehidupan sehari-hari. Di dalamnya terdapat komponen etana, butana, propana dan pentane yang kemudian ditambahkan dengan sedikit komponen pembau yang disebut senyawa merkaptan untuk mengidentifikasi  jika terjadi kebocoran gas.

2. Avtur dan Avgas

Avtur adalah bahan bakar pesawat terbang untuk jenis pesawat yang menggunakan mesin turbin dengan bahan dasar kerosin. Ada banyak keunggulan Avtur dibandingkan dengan bahan bakar yang lain.

Avtur berguna untuk mencegah hilangnya bahan bakar dalam jumlah yang lebih banyak dan juga berguna untuk mendukung penerbangan yang berkualitas untuk jarak yang lebih jauh. Ini tidak lain adalah karena avtur memiliki nilai volalitas yang lebih kecil jika dibandingkan dengan bahan bakar yang lain.

Sedangkan, untuk jenis pesawat dengan mesin pembakaran internal dan memakai piston, avgas adalah bahan bakar pesawat yang disarankan untuk digunakan. Avgas merupakan hasil pengembangan dari bensin berdasarkan volality, titik beku dan titik nyalanya.

3. Bensin

Komponen penting dalam bensin adalah oktana dan n-heptana. Semakin bagus kualitas bensinnya, ditentukan pula oleh banyaknya sedikitnya bilangan oktan yang ada di dalamnya. Agar bilangan oktan lebih banyak, perlu ditambahkan senyawa khusus seperti TEL dan MTBE.

4. Solar

Solar dimanfaatkan untuk proses pembakaran mesin diesel baik itu mesin yang digunakan untuk industri maupun untuk kepentingan pribadi. Tidak mudah menguap sebagaimana LPG dan memiliki kandungan sulfur yang lebih tinggi jika dibandingkan dengan kerosin maupun bensin.

5. Aspal

 Aspal bahan olahan minyak bumi yang memiliki karakter yang bersifat kental, berwarna coklat kehitaman, melekat, di dalamnya mengandung unsur klor, sulfur dan oksigen yang tinggi. Aspal tahan terhadap air dan mampu menyerap air hujan dengan baik.

MARI SIMAK VIDIO BERIKUT :


SETELAH MELIHAT VIDIO TERSEBUT SILAHKAN MENGERJAKAN BUKU PAKET HALAMAN 44-45

Jumat, 28 Agustus 2020

TEMA 2 SUB 1 PB 5 ENERGI MATAHARI

ASSALLAMUALLAIKUM WR WB SELAMAT PAGI ANAK-ANAKKU KELAS 4A SDN KEBONSARI 3 MALANG.


PADA PAGI HARI INI 
ada beberapa hal yang akan ibu sampaikan , diantaranya :

1. Kita akan Belajar Mata pelajaran IPA : ENERGI MATAHARI Dan Manfaatnya Bagi Makhluk Hidup
2. SBdP : Menyanyikan Lagu Desaku yang Kucinta"

ENERGI MATAHARI

        Energi Matahari adalah pancaran cahaya, juga panas dari Matahari yang dimanfaatkan dengan menggunakan berbagai teknologi. Panas dari matahari menjadi sumber penting energi terbarukan, dan energi Matahari atau energi surya ini banyak memberikan manfaat bagi kehidupan manusia.

Manfaat Energi Matahari Bagi Manusia

Berbeda dengan sumber energi lainnya, energi Matahari disebut sebagai sumber energi yang tidak habis, lo.

Bahkan Matahari mulai dimanfaatkan sebagai energi terbarukan karena pasokannya yang tidak habis dan tidak menyebabkan polusi.

Berikut Merupakan Manfaat Matahari Bagi Manusia :

  • Sebagai sumber energi terbesar tidak terbatas di planet Bumi
  • Menghasilkan energi listrik, ada banyak pembangkit listrik tenaga surya menggunakan sinar matahari sebagai sumbernya
  • Sinar matahari pagi mengandung vitamin D untuk kebutuhan manusia
  • Sebagai sumber cahaya alami bagi manusia, matahari digunakan sebagai penerangan dan pencahaayaan alami di planet Bumi
  • Menjemur dan mengeringkan pakaian, matahari berperan penting dalam mengeringkan pakaian dan barang cucian lainnya
  • Membakar lemak dalam tubuh, sehingga secara tidak langsung juga mampu untuk menurunkan berat badan
  • Sinar matahari pagi memiliki manfaat untuk memperkuat kesehatan tulang
  • Mampu meredakan rasa sakit dan stress, penelitian menunjukkan jika orang merasa lebih nyaman dan tidak stress jika terkena sinar matahari
  • Membantu beristirahat lebih baik, orang yang terkena sinar matahari seharian akan mampu beristirahat lebih baik saat malam hari
  • Dapat memaksimalkan fungsi metabolisme tubuh
  • Menyembuhkan gangguan kulit tertentu
  • Memperbaiki suasana hati, terkena sinar matahari membuat suasana hati menjadi lebih baik
  • Peredaran matahari dijadikan rujukan pembuatan sistem kalender Masehi dan kalender lainnya.
Manfaat Matahari Bagi Hewan :

  • Menghangatkan tubuh hewan agar bisa bertahan hidup
  • Beberapa hewan memanfaatkan panas dari sinar matahari untuk membantu memperlancar proses pencernaan makanan
  • Memperkuat tulang hewan agar menjadi lebih kuat
  • Menjaga suhu tubuh hewan agar tetap hangat dan stabil
  • Matahari membantu proses fotosintesis tumbuhan yang menjadi sumber makanan hewan
  • Membantu pertumbuhan tubuh hewan agar menjadi lebih cepat
  • Beberapa hewan membutuhkan sinar matahari untuk mempercepat proses adaptasi hewan terhadap lingkungannya
  • Membantu hewan agar dapat melihat karena sinar matahari menjadi sumber penerangan
  • Memudahkan hewan mencari mangsa dan makanan
  • Membantu proses pengeringan bulu dan rambut hewan yang basah atau setelah terkena air
  • Sebagai penunjuk arah bagi hewan yang terbang
  • Mengatur siklus tidur hewan
Manfaat Matahari Bagi Tumbuhan : 

  • Membantu proses fotosintesis yang berguna untuk menghasilkan makanan bagi tumbuhan
  • Membantu proses pertumbuhan tumbuhan secara keseluruhan
  • Energi cahaya matahari menjadi sumber nutrisi terbaik bagi tumbuhan
  • Menjaga temperatur tumbuhan, cahaya matahari dapat menjaga temperatur tumbuhan agar lebih stabil dan seimbang
  • Menghangatkan biji pada tumbuhan
  • Mengaktifkan klorofil yang terkandung dalam tanaman
  • Memberi warna hijau pada tumbuhan
  • Membantu pertumbuhan bunga dan daun, tanaman yang terkena sinar matahari akan cepat berbunga dan tumbuh tinggi
  • Membantu proses pertumbuhan kecambah agar menjadi lebih kaya nutrisi
Manfaat Matahari Bagi ALAM :

  • Sebagai pengatur tata surya, matahari adalah pusat tata surya dari galaksi Bima Sakti
  • Sebagai sumber energi tak terbatas bagi alam dan makhluk hidup
  • Membantu siklus hidup makhluk hidup, tumbuhan bisa melakukan proses fotosintesis karena sinar matahari, akibatnya tumbuhan mengeluarkan gas oksigen yang penting bagi kehidupan manusia dan hewan
  • Menjadi sumber penerangan alami bagi semua makhluk hidup, baik manusia dan hewan
  • Mengeringkan tanah yang basah setelah hujan
  • Membantu terjadinya siklus air, matahari membantu penguapan air laut sehingga bisa terjadi hujan yang merupakan bagian dari siklus hidup air
  • Sebagai sumber kekuatan karena adanya energi matahari akan menambah kekuatan untuk makhluk hidup sehingga tidak mudah punah
TUGAS 1 : Silahkan manfaat energi matahari tersebut tulis di buku tematik PS ya..

SBDP : Menyanyikan Lagu Desaku yang Kucinta"


TUGAS KE 2 : 

SETELAH MENDENGARKAN LAGU DESAKU YANG KUCINTA, TUGASMU ADALAH MENYANYIKA KEMBALI LAGU TERSEBUT DENGAN DI VIDIO YA.. VIDIONYA DIKIRIMKAN KE BU DEWI LEWAT WHATS APP GRUP.. TERIMAKASIH

TUGAS 3 : 
Melanjutkan Mengerjakan LKS tema 2 :
Halaman 19 gambar 1 dan 2
Halaman 20 romawi I dan II
Halaman 22-23

Kamis, 27 Agustus 2020

TEMA 2 SUB 1 PB 4 SUMBER ENERGI LISTRIK

 SUMBER ENERGI LISTRIK

Sumber-sumber Energi

Energi listrik dapat dihasilkan dari berbagai sumber seperti air, minyak, batu bara, angin, panas bumi, nuklir, matahari, dan lain lain.semua sumber energi tersebut besarnya dari beberapa joule sampai jutaan joule.

Sumber energi listrik adalah semua yang ada disekitar kita yang dapat menghasilkan listrik. Secara garis besar, sumber energi listrik dikelompokkan menjadi dua bagian, yakni energi fosil dan energi terbarukan.

Sumber-sumber energi fosil ini jumlah terbatas dan terus menipis akibat penggunaan secara terus menerus. Bahan bakar berbentuk fosil terdiri atas minyak bumi, batu bara,, dan gas alam.

    1. Minyak bumi

Minyak bumi berbentuk cairan ketal, berwarna cokelat gelap dan kehijauan, mudah terbakar. Cairan ini sering disebut sebagai emas hitam yang berada dilapisan atas dari sebagian area di kerak bumi. 

Beberapa jenis bahan bakar yang banyak digunakan khususnya di indonesia yang bersumber dari bumi adalah minyak tanah industri, pertamax, pertamax racing, pertamax plus, premium, bio prremium, bio solar, solar tranportasi, solar industri, minyak diesel, minyak bakar dan pertamina DEX.

    1. Batu bara

Merupakan batuan yang dapat dibakar karena terbentuk dari endapan organik sisa tumbuhan yang selanjutnya dibentuk melalui proses pembatubaraan. Unsur kimia yang terdapat dalam batu bara ini adalah hidrogen, oksigen, dan karbon.

Pembentukan fosil ini menjadi energi melalui proses yang sangat lama dengan mendapatkan pengaruh dari gesekan panas bumi & tekanan udara lainnya. Batu baru sendiri dikelompokkan menjadi dua bagian yakni batu bara dengan pertambangan terbuka dan pertambangan darat. Batu jua dapat dijadikan sebagai sumber energi listrik, misalnya Pembangkit listrik Tenaga Uap (PLTU) melalui proses peleburan dan industri Pembangkit Listrik Gas Batu Bara (PLTGB).

    1. Gas alam

Gas alam atau biasa disebut sebagai gas rawa, umumnya ditemukan dibawah tanah bersamaan dengan minyak bumi dan batu bara, akan tetapi terkadang terjadi dengan dipompa melalui pipa. Setelah dipompa keluar, diangkut ke tempat penyimpanan atau digunakan untuk keperluan rumah tangga.


Energi Terbarukan

Merupakan energi yang bersumber dari alam & secara berkesinambungan dapat diproduksi secara terus menerus tanpa harus menunggu waktu jutaan tahun seperti halnya energi yang berbasis fosil. Sumber energi yang dapat dimanfaatkan berasal dari matahari, panas bumi, angin, air dan berbagai bentuk dari biomassa.

Selain dapat dimanfaatkan secara terus menerus, sumber energi ini dapat dipulihkan kembali, lebih ramah lingkungan, aman dan lebih terjangkau masyarakat luas. Saat ini pemerintah terus berupaya mengurangi sumber energi fosil ke terbarukan, selain cadangan terus menipis penggunaan energi terbarukan lebih ramah lingkungan dan mampu mengurangi terjadinya pencemaran lingkungan dibandingkan energi non-terbarukan.

Sumber energi terbarukan yang dimiliki indonesia saat ini cukup banyak. Bila dikelola & dimanfaatkan dengan baik diyakini dapat menggantikan energi fosil. Jenis energi terbarukan terdiri dari panas bumi, air, angin, matahari, dan biomassa.

    1. Panas bumi

Panas bumi atau geothemal merupakan sumber energi terbarukan berupa themal (panas) yang dihasilkan dan disimpan dalam bumi. Sumber energi ini diyakini cukup ekonomis, berlimpah, berkelanjutan & ramah terhadap lingkungan. Akan tetapi saat ini pemanfaat energi panas bumi masih terkendala pada teknoloig eksploitasi yang hanya dapat menjangau disekitar lempeng tektonik.  Pembangkit listrik tenaga panas bumi yang dimiliki indonesia saat ini adalah PLTP Sibayak di sumatera utara. PLTP Salak (jawa barat).

    1. Air

Merupakan sumber energi yang diperoleh melalui pemanfaatan energi potensial dan energi kinetik yang terdapat pada air. Saat ini, sekitar 20% konsumsi litrik di dunia diperoleh dari pembangkit Listrik Tenaga air (PLTA).

    1. Matahari

Energi matahari atau surya merupakan sumber energi terbarukan yang berasal dari radiasi sinar dan panas yang dipancarkan matahari sebagai bahan bakar utama dengan bantuan solarcell, energi dari cahaya matahari dapat langsung diubah menjadi energi listrik. Pembangkit listrik tenaga surya yang dimiliki indonesia saat ini antara lain PLTS KarangAsem (Bali), PLTS Raijua, PLTS Nule, dan PLTS Solor Barat (NTT).

    1. Angin

Adalah sumber energi terbarukan yang dihasilkan melalui angin. Kincir angin dimanfaatkan untuk menangkap energi angin dan diubah menjadi energi kinetik atau listrik. Pemanfaat angin menjadi sumber energi listrik di indonesia sudah dilakukan pada pembangkit listrik tenaga bayu (PLTBayu) Samas di Bantul, Yogyakarta.

    1. Biomassa

Adalah jenis energi terbarukan yang mengacu pada bahan biologis yang berasal dari organisme yang hidup atau belum lama mati. Sumber energi yang berasal dari Biomassa antara lain bahan bakar kayu, limbah & alkohol. Pembangkit listrik berbahan biomassa yang dimanfaatkan di indonesia berada di Gorontalo (PLTM Pulubala) dengan memanfaatkan tongkol jagung.


SETELAH MEMBACA YUK COBA KERJAKAN SOAL BERIKUT YANG ADA DI BUKU PAKET TEMA 2 PENGERJAAN DI BUKU PS TEMATIK






Rabu, 26 Agustus 2020

MATEMATIKA : MEMBANDINGKAN PECAHAN

 Membandingkan pecahan satu dengan Lainnya

Membandingkan pecahan satu dengan lainnya dengan cara memberikan Tanda :

>  : Lebih Besar

<  :  Lebih Kecil 

=  : Sama Dengan 

Sambil Mendengarkan Penjelasan silahkan buka LKS halaman 8 yang atas ya nomer 3 : Membandingkan Pecahan dengan Perkalian Silang.

Sebelum Itu ayo simak penjelasan Tentang Membandingkan Pecahan berikut :




Setelah Mendengarkan Penjelasan tersebut ayo Coba kerjakan  Soal yang akan diberikan Bu dewi ya?



 

Selasa, 25 Agustus 2020

TEMA 2 SUB 1 PB 3 KINCIR ANGIN DAN KINCIR AIR

 ASSALLAMUALLAIKUM WR WB 

Selamat Pagi anak-anak Hari ini kita akan belajar :

1. IPA : SUMBER ENERGI ANGIN ( KINCIR AIR dan KINCIR ANGIN)

Nah Yang pertama Kita Belajar :

ENERGI ANGIN :

Energi angin adalah energi yang berasal dari alam. energi ini terjadi karena adanya perbedaan suhu antara udara dingin dan panas. Pemanfaatan Energi angin sering digunakan Manusia karena jumlahnya tidak terbatas atau kata lain melimpah.


~  Contoh energi angin adalah kincir angin. Kincir angin ini memanfaatkan energi angin untuk menghasilkan tenaga listrik yang dapat membantu kelangsungan hidup manusia, terutama di negara Belanda.


KINCIR AIR

Kincir Air : sebuah alat yang berupa kincir yang digunakan untuk menghasilkan energi listrik dari tenaga air.

Kincir Air biasanya digunakan untuk menghasilkan listrik pada masyarakat tradisional.

Kincir air juga dimanfaatkan sebagai sarana irigasi sawah.

                                KINCIR ANGIN

Kincir angin adalah sebuah alat yang mampu memanfaatkan kekuatan angin untuk dirubah menjadi kekuatan mekanik. Dari proses itu memberikan kemudahan berbagai kegiatan manusia yang memerlukan tenaga yang besar seperti memompa air untuk mengairi sawah atau menggiling biji-bijian. Kincir angin modern adalah mesin yang digunakan untuk menghasilkan energi listrik, disebut juga dengan turbin angin.


Setelah itu Ayo Latihan Membuat Kincir Angin dari kertas atau Kincir angin dari plastik ya di Buku Paket halaman 22 pilih salah satu ya.


                    Berikut cara Membuat Kincir Angin nya :




Berikut cara Membuat Kincir Air nya :


SETELAH MEMBUAT KINCIR, TUGAS KALIAN MELANJUTKAN MENGERJAKAN LKS HALAMAN 16-17

SEMANGAT BELAJAR YA 😍



Senin, 24 Agustus 2020

TEMA 2 SUB 1 PB 2 SUMBER DAYA ALAM

ASSALLAMUALLAIKUM WR WB 

Selamat Pagi anak-anak Hari ini kita akan belajar :

1. IPA : Sumber Daya Alam 

2. Pkn : Hak Dan Kewajiban 

Nah Yang pertama Kita Belajar :

SUMBER DAYA ALAM

    Sumber daya alam ( SDA) adalah segala sesuatu yang berasal dari alam yang dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan hidup manusia. sumber daya alam terbagi menjadi dua jenis yakni sumber daya alam hayati dan sumber daya alam nonhayati.

ayo simak Vidio Penjelasan berikut :



Sumber Daya Alam Berdasarkan sifatnya

Berdasarkan sifatnya jenis-jenis sumber daya alam dibagi menjadi 2:

  1. Sumber Daya Alam yang dapat diperbaharui
    Adalah Sumber daya alam yang tidak akan pernah habis seperti hewan, tumbuh-tumbuhan, udara, air, sinar matahari, dan mikroorganisme lainnya.
  2. Sumber Daya Alam yang tidak dapat diperbaharui
    Sumber daya alam jenis ini mempunyai jumlah yang terbatas. Hal ini dikarenakan proses pembentukannya membutuhkan waktu yang sangat lama, sehingga digunakan terus menerus akan habis, seperti bahan-bahan galian atau barang tambang.

Sumber Daya Alam Berdasarkan jenisnya

Berdasarkan jenisnya sumber daya alam dibagi menjadi 2:

  1. Daya Alam Hayati (Biotik)
    Sumber daya alam yang berasal dari makhluk hidup yaitu hewan dan tumbuh-tumbuhan.
    Sumber daya alam Hayati dibedakan menjadi 2, yaitu :
    * Sumber daya alam yang berasal dari hewan atau binatang seperti telur, daging, ikan, dan lain sebagainya.
    Sumber daya alam nabati adalah SDA yang berasal dari tumbuh-tumbuhan dan merupakan produsen atau penyusun utama dari rantai makanan.
  2. Sumber Daya Alam non hayati (abiotik)
    Sumber daya alam ini berasal dari benda-benda mati. Seperti tanah, air, udara, sinar matahari, dan hasil tambang. 

Sumber Daya Alam Berdasarkan Pembentukannya

Berdasarkan bentuknya, Sumber daya alam dibagi menjadi 4 jenis. Berikut adalah penjelasan mengenai sumber daya alam berdasarkan bentuknya:

  1. Sumber daya alam materi
    Sumber daya alam yang berupa benda mati dan bisa didapatkan secara langsung dari alam, bisa melalui beberapa proses seperti penambangan dan pengolahan. sehingga bermanfaat untuk kelangsungan hidup manusia.
  2. Sumber Daya Alam Energi
    Sumber daya alam yang bisa menghasilkan energi dan bisa dimanfaatkan untuk menunjang kehidupan manusia. Seperti minyak bumi, batu bara, gas bumi, air, udara dan sinar matahari
  3. Sumber Daya Alam Ruang
    Sumber daya alam yang berupa ruang, tempat, atau wilayah yang bisa dimanfaatkan oleh manusia untuk kelangsungan hidupn. Sumber daya alam ruang ini dipengaruhi oleh beberapa hal seperti letak astronomis, topografi, maupun reliefnya. Seperti gunung dan lembah
  4. Sumber Daya Waktu
    Sumber daya alam yang keberadaannya tergantung oleh waktu atau musim. Misalnya Air ketika musim kemarau keberdaannya sangat sulit ditemukan, tetapi ketika musim hujan sangat berlimpah.

Contoh Sumber daya alam yang bisa diperbarui

Sumber daya alam yang bisa diperbarui adalah semua kekayaan alam yang tidak akan pernah habis. Contoh sumber daya alam yang bisa diperbarui seperti hewan, tumbuhan, air dan udara. Berikut pemanfaatan sumber daya alam yang bisa diperbarui:

Bahan pangan
Bahan pangan adalah bahan makanan yang bermanfaat untuk mencukupi kebutuhan makanan bagi manusia. Beberapa contoh sumber daya alam yang dimanfaatkan untuk bahan pangan, diantaranya:

1). Kedelai untuk membuat tahu, temped an kecap.
2). Gandum sebagai bahan dasar terigu.

  1. Bahan sandang
    Bahan sandang adalah bahan membuat pakaian. Berikut ini beberapa sumber daya alam yang digunakan untuk bahan sandang, seperti:
    1). Serat kapas digunakan untuk membuat kain katun.
    2). Serat kepompong ulat sutra digunakan untuk membuat kain sutra.
    3). Serat rambut domba digunakan untuk membuat kain wol.
  2. Peralatan rumah tangga
    berikut ini sumber daya alam yang biasa digunakan untuk peralatan rumah tangga antara lain :
    1). Kayu jati dan rotan dimanfaatkan untuk membuat  tempat tidur, lemari, meja dan kursi.
    2). Kayu sengon sebagai bahan perabot rumah tangga.
  3. Obat tradisional dan produk perawatan tubuh
    1). Mengkudu menurunkan tekanan darah tinggi.
    2). Lidah buaya bermanfaat untuk membuat sampo.
    3). Rumput laut sebagai bahan kosmetik.
  4. Bahan bangunan
    1) Tanah liat dimanfaatkan untuk membuat batu bata dan genting.
    2). Pasir digunakan untuk bangunan rumah dan batako.
  5. Peralatan olah raga
    1). Bulu angsa dimanfaatkan untuk membuat sutlecook.
    2). Rotan digunakan untuk membuat Holahop dan bola sepak takraw

Contoh Sumber Daya Alam yang Tidak Dapat Diperbarui

Sumber daya alam yang tidak bisa diperbarui adalah semua yang ada di alam, apabila sudah habis sulit kembali. Bisa saja kembali, tetapi membutuhkan proses yang sangat lama. Contoh sumber daya alam yang tidak bisa diperbarui adalah minyak bumi, batu bara, gas alam, barang tambang mineral dan barang tambang non mineral.
berikut beberapa contoh pemanfaatan sumber daya alam yang tidak bisa diperbarui:

  1. Minyak bumi, gas alam dan batu bara dimanfaat untuk bahan bakar
  2. Barang  tambang logam, seperti:
    1).Emas dan perak digunakan untuk perhiasan.
    2). Alumunium dimanfaatkan untuk peralatan dapur hingga badan pesawat terbang.
    3). Besi untuk pembuatan tiang bangunan atau pagar rumah
    4). Tembaga digunakan untuk bahan kawat atau bahan kabel.
    5). Nikel digunakan untuk membuat bahan campuran logam.
    6). Perunggu biasa digunakan untuk membuat patung.
  3. Barang tambang non logam
    Barang tambang non logam biasa dimanfaatkan untuk:
    1). Gipsum digunakan untuk bahan cat tembok.
    2). Intan digunakan untuk perhiasan.
    3). Belerang digunakan untuk bahan obat-obatan.
    4). Grafit dan karbon digunakan untuk membuat pencil.
    5). Asbes digunakan untuk atap rumah.
    6). Aspal biasa digunakan untuk pengeras jalan.

Ke Dua Kita Belajar Pkn : Hak adan Kewajiban 

Kalian dulu kelas 2 pasti sudah pernah diajarkan tentang Hak dan Kewajiban oleh Guru kelas kalian. kali ini kita akan mengulang Kembali Tentang Hak dan Kewajiban Namun kali ini tentang Hak dan kewajibanmu dalam Memanfaatkan Energi Air di rumah.. 

HAK adalah sesuatu yang mutlak dimiliki oleh setiap orang dari sejak lahir dan penggunaannya tergantung pribadi masing-masing. ... Sedangkan, kewajiban yaitu sesuatu yang harus dilaksanakan dengan penuh rasa tanggung jawab.


Ayo Simak Penjelasan Bu dewi , lalu Kerjakan Soal Buku Paket halaman 13 dan 14 Sesuai Gambar!

Dan kerjakan Soal Pertanyaan IPA berikut di BUKU TEMATIK PS yang warna Merah Ya?


Jawablah pertanyaan berikut :

1. Apa yang Dimaksud Sumber Daya Alam?

2. Berdasarkan Jenis nya SDA dibagi menjadi 2 Yaitu ... dan ...

3. Sebutkan 3 Contoh SDA Dapat diperbaharui?

4. SDA hayati berasal dari Hewan dan Tumbuhan contohnya sebutkan 2 saja!

5. Semua kekayaan alam yang tidak akan pernah habis disebut...


Rabu, 19 Agustus 2020

MATEMATIKA SOAL PECAHAN SENILAI

 Assallamuallaikum wr wb

Selamat Pagi anak-anak Selamat Hari Rabu

Kali ini Tugas Matematika Mengerjakan Soal Berikut ya

Pengerjaan Di Buku PS sekolah 






Selasa, 18 Agustus 2020

TEMA 2 SelaIu Berhemat Energi SUB 1 SUMBER ENERGI PB 1


SUMBER ENERGI



Energi adalah kemampuan melakukan kerja.  Energi dihasilkan oleh sumber energi. Sumber energi terbesar di Bumi adalah Matahari. Matahari merupakan Sumber Energi panas dan Cahaya.

Berikut beberapa pendapat ahli tentang pengertian energi.

  1. Energi adalah kemampuan membuat sesuatu terjadi (Robert L. Wolke)
  2. Energi adalah  kemampuan benda untuk melakukan usaha (Mikrajuddin)
  3. Energi adalah suatu bentuk kekuatan yang dihasilkan atau dimiliki oleh suatu benda (Pardiyono)
  4. Energi adalah sebuah konsep dasar termodinamika dan merupakan salah satu aspek penting dalam analisis teknik (Michael J. Moran), dll

Contoh Manfaat Matahari Sebagai Sumber Energi yaitu :
  1. Panas Matahari Menguapkan air di permukaan bumi adalah peristiwa daur air.
  2. Panas Matahari mempertahankan Suhu atmosfer bumi sehingga sesuai untuk kehidupan makhluk hidup.
  3. Panas matahari dapat mengeringkan Pakaian dan Bahan Makanan.
  4. Cahaya Matahari menerangi permukaan Bumi.
  5. Cahaya Matahari dimanfaatkan tumbuhan untuk proses fotosintesis.
  6. Cahaya Matahari dapat digunakan untuk sumber energi listrik. Contohnya Pemanfaatan Panel Surya.

Jenis Sumber Energi

Berikut ini terdapat beberapa jenis sumber energi, diantaranya adalah:

1. Sumber Energi Tak Terbarukan

            Energi tak terbarukan adalah energi yang diperoleh dari sumber daya alam yang waktu pembentukannya sampai jutaan tahun.

Contoh sumber energi tak terbarukan adalah :

a) Energi yang Berasal dari Fosil

        Energi yang berasal dari fosil adalah energi yang kesediaan sumbernya di alam terbatas, sumber energi yang berasal dari fosil adalah batu bara, minyak bumi, dan gas alam.

  1. Batu Bara

            Batu bara adalah salah satu bahan bakar fosil. Pengertian umumnya adalah batuan sedimen yang dapat terbakar, terbentuk dari endapan organik, utamanya adalah sisa-sisa tumbuhan dan terbentuk melalui proses pembatubaraan. Unsur-unsur utamanya terdiri dari karbon, hidrogen dan oksigen.


  1. Minyak Bumi

            Minyak Bumi adalah cairan kental, berwarna coklat gelap, atau kehijauan yang mudah terbakar yang berada di lapisan atas dari beberapa area di kerak bumi. Minyak Bumi terdiri dari campuran kompleks dari berbagai hidrokarbon, sebagian besar seri alkana, tetapi bervariasi dalam penampilan, komposisi, dan kemurniannya. Minyak bumi diambil dari sumur minyak di pertambangan-pertambangan minyak. 

  1. Gas Alam

            Gas alam sering juga disebut sebagai gas Bumi atau gas rawa, adalah bahan bakar fosil berbentuk gas yang terutama terdiri dari metana CH4). Ia dapat ditemukan di ladang minyak, ladang gas Bumi dan juga tambang batu bara. Ketika gas yang kaya dengan metana diproduksi melalui pembusukan oleh bakteri anaerobik dari bahan-bahan organik selain dari fosil, maka ia disebut biogas. 


b) Sumber Energi yang Berasal dari Mineral Alam

Mineral alam bisa dimanfaatkan menjadi sumber energi setelah melalui beberapa proses, contohnya uranium yang bisa menghasilkan energi nuklir.


2. Sumber Energi Terbarukan

  1. Energi Panas Bumi

            Panas bumi adalah suatu bentuk energi panas atau energi termal yang dihasilkan dan disimpan di dalam bumi. Energi panas adalah energi yang menentukan temperatur suatu benda. 

Ada tiga cara pemanfaatan panas bumi:

  • Sebagai tenaga pembangkit listrik dan digunakan dalam bentuk listrik
  • Sebagai sumber panas yang dimanfaatkan secara langsung menggunakan pipa ke perut bumi
  • Sebagai pompa panas yang dipompa langsung dari perut bumi.

  1. Energi Surya

        Energi surya adalah energi yang dikumpulkan secara langsung dari cahaya matahari.  Tenaga surya dapat digunakan untuk:

  • Menghasilkan listrik menggunakan sel surya
  • Menghasilkan listrik Menggunakan menara surya
  • Memanaskan gedung secara langsung
  • Memanaskan gedung melalui pompa panas
  • Memanaskan makanan Menggunakan oven surya

  1. Tenaga Angin

        Perbedaan temperatur di dua tempat yang berbeda menghasilkan tekanan udara yang berbeda, sehingga menghasilkan angin. Angin adalah gerakan materi (udara) dan telah diketahui sejak lama mampu menggerakkan turbin. Turbin angin dimanfaatkan untuk menghasilkan energi kinetik maupun energi listrik.

  1. Tenaga Air

Turbin air didesain untuk mendapatkan energi dari berbagai jenis reservoir, yang diperhitungkan dari jumlah massa air, ketinggian, hingga kecepatan air. Energi air dimanfaatkan dalam bentuk:

  • Bendungan pembangkit listrik. Yang terbesar adalah Three Gorges dam di China.
  • Mikrohidro yang dibangun untuk membangkitkan listrik hingga skala 100 kilowatt. Umumnya dipakai di daerah terpencil yang memiliki banyak sumber air.
  • Run-of-the-river yang dibangun dengan memanfaatkan energi kinetik dari aliran air tanpa membutuhkan reservoir air yang besar.

  1. Biomassa

        Tumbuhan biasanya menggunakan fotosintesis untuk menyimpan tenaga surya, udara, dan CO2. Bahan bakar bio (biofuel) adalah bahan bakar yang diperoleh dari biomassa – organisme atau produk dari metabolisme hewan, seperti kotoran dari sapi dan sebagainya. 


Ada tiga bentuk penggunaan biomassa, yaitu secara padat, cair, dan gas.


  • Bahan bakar bio cair

Bahan bakar bio cair biasanya berbentuk bioalkohol seperti metanol, etanol dan biodiesel. Biodiesel dapat digunakan pada kendaraan diesel modern dengan sedikit atau tanpa modifikasi dan dapat diperoleh dari limbah sayur dan minyak hewani serta lemak.


  • Biomassa Padat

Penggunaan langsung biasanya dalam bentuk padatan yang mudah terbakar, baik kayu bakar atau tanaman yang mudah terbakar. 


Pembuatan briket biomassa juga menggunakan biomassa padat, di mana bahan bakunya bisa berupa potongan atau serpihan biomassa padat mentah atau yang telah melalui proses tertentu seperti pirolisis untuk meningkatkan persentase karbon dan mengurangi kadar airnya. Biomassa padat juga bisa diolah dengan cara gasifikasi untuk menghasilkan gas.


  • Biogas

Berbagai bahan organik, secara biologis dengan fermentasi, maupun secara fisiko-kimia dengan gasifikasi, dapat melepaskan gas yang mudah terbakar. Biogas dapat dengan mudah dihasilkan dari berbagai limbah dari industri yang ada saat ini, seperti produksi kertas, produksi gula, kotoran hewan peternakan, dan sebagainya.


Berbagai aliran limbah harus diencerkan dengan air dan dibiarkan secara alami berfermentasi, menghasilkan gas metana. Residu dari aktivitas fermentasi ini adalah pupuk yang kaya nitrogen, karbon, dan mineral.


Perubahan Energi

Ketika sebuah batu jatuh dari suatu ketinggian, batu tersebut memiliki energy. Jika batu tersebut jatuh ke tanah, energy ini akan diubah menjadi energy panas (dapat teramati pada tanah yang menjadi hangat ketika terkena batu) dan energy bunyi. Jadi, energy tidak pernah hilang, tetapi diubah kedalam bentuk energy lain.


Dengan konsep di atas, maka energy dapat dimanfaatkan dalam kehidupan sehari-hari. Contoh perubahan energi antara lain sebagai berikut :

  1. Energi listrik menjadi energi cahaya, misalnya pada lampu
  2. Energi listrik menjadi energi kimia, misalnya pada pengisian aki, pengisian baterai isi ulang.
  3. Energi cahaya menjadi energi kimia, misalnya fotosintesis
  4. Energi listrik menjadi energi bunyi, misalnya bel listrik, radio, tape recorder, dan televise.
  5. Energi listrik menjadi energi gerak, misalnya kipas angin, blender, mikser dll.
  6. Energi listrik menjadi energi panas, misalnya setrika listrik, solder listrik, kompor listrik, magic jar, pemanggang listrik
  7. Energi listrik menjadi energi magnet, misaknya alat pengangkat besi yang menggunakan magnet listrik
  8. Energi kimia menjadi energi listrik, misalnya baterai dan aki pada saat digunakan
  9. Energy kimia menjadi energi gerak, misalnya makanan yang kita makan dapat menghasilkan energy sehingga kita dapat bergerak dan melakukan aktivitas
  10. Energi kimia menjadi panas, misalnya minyak tanah yang digunakan untuk menyalakan kompor menghasilkan panas
  11. Energi kinetic menjadi energi bunyi, misalnya benda yang jatuh dari ketinggian tertentu akan menghasilkan bunyi
  12. Energi gerak menjadi energi panas, misalnya roda-roda mesin yang saling bergesekan dapat menghsilkan panas
  13. Energi kinetic menjadi energi listrik, misalnya dinamo yang diputar atau digerakkan oleh ban sepeda

Pemanfaatan Energi

Berikut ini adalah contoh-contoh pemanfaatan energi dalam kehidupan sehari – hari:

  • Pesawat memanfaatkan tenaga dari putaran baling-baling
  • Sel surya memanfaatkan energi cahaya matahari
  • Perahu layar memanfaatkan energi angin
  • Terompet memanfaatkan energi dari tiupan
  • Kincir angin memanfaatkan energi angin
  • Kincir air memanfaatkan energi air
  • Dinamo sepeda memanfaatkan energi gerak
  • PLTN memanfaatkan energi nuklir
  • PLTU memanfaatkan energi uap

Untuk mengasah Pemahaman Kalian silahkan kerjakan Pertanyaan yang Ibu Berikan berikut !

1. Kemampuan melakukan kerja disebut...........

2. Tuliskan 2 Pemanfaatan energi Matahari Oleh manusia yaitu .............. dan ...........

3. Sumber energi terbesar di Bumi kita adalah .....

4. Apa yang dimaksud energi Surya ?

5. Sebutkan Pemanfaatan enaga surya untuk apa saja sebutkan 2 saja!

6. PLTA singkatan dari ....

7. PLTU memanfaatkan energi ..................

8. Contoh pemanfaatan Energi Listrik menjadi panas yakni pada penggunaan alat Rumah tangga yaitu ............. , .............. dan .............

9. Kipas angin memanfaatkan energi Listrik menjadi .................

10. Pengertian  Minyak Bumi adalah .................

Matematika : Pembagian Pecahan

assallamuallaikum wr wb Selamat pagi anak-anak pada hari ini kita akan belajar : 1. Matematika : Operasi hitung pembagian pecahan   Operasi ...